Sabtu, 10 Mei 2014

Resep Membuat Cakue Mini














Bahan :

-  500 gr tepung terigu
-  400 cc air
-  1 sdm baking powder
-  2 sdt baking soda
-  Garam secukupnya  


Cara Membuat :

Campurkan baking powder, baking soda dan garam, aduk hingga rata,
    lalu masukan air dan aduk rata lagi
*  Tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit, kemudian aduk rata dan biarkan
    selama 20 menit
*  Uleni lagi sebentar, biarkan lagi selama 20 menit, ulangi terus sampai 4 kali
   hingga adonan halus dan elastis
*  Balikkan adonan, kemudian beri sedikit minyak dipermukaannya agar adonan
   tetap lembap dan biarkan selama 1 jam
*  Ambil Adonan dan bungkus dengan selembar plastik, bentuklah menjadi
   persegi panjang, biarkan selama 4 jam
*  Buka plastik pembungkusnya, kemudian gulung adonan hingga berbentuk
   segi panjang
*  Potong potong adonan, kemudian ambil 2 potong adonan, tumpauk menjadi satu, 
   tekan bagian tengahnya yang memanjang dengan tusuk sate agar melekat
*  Ambillah 1 buah cakue, tarik kedua ujungnya perlahan lahan hingga
   menjadi panjang
*  Kemudian masukan kedalam wajan yang sudah berisi minyak panas
*  Goreng diatas api sedang hingga matang dan  berwarna kecoklatan
*  Sajikan Cakue Mini dalam keadaan hangat.

Demikian artikel saya tentang Resep membuat Cakue Mini.
Terimakasih atas kunjungannya. Selamat mencoba, semoga bermanfaat.

Salam Hangat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Pancake Pisang Coklat Sederhana Enak

Di dalam resep kue kali ini, spesial resep pancake pisang coklat enak dapat anda ketahui bagaimana cara membuatnya di sini. Hidangan cemilan...