Minggu, 08 Oktober 2017

Resep Pastel Kering Isi Abon Sapi Renyah

Untuk resep kali ini adalah resep cara membuat pastel kering isi abon sapi, tentunya dengan rasa yang renyah dan enak. Olahan menu cemilan pastel memang mempunyai beberapa variasi terutama dalam isiannya dan cara membuatnya. Beberapa olahan pastel seperti pastel basah, pastel keringisi rayuran, maupun pastel kering isi abon mempunyai rasa yang khas masing masing. Tergantung selera anda dalam membuat cemilan pastel tersebut, namun pastinya dalam hasil kahir membuat pastel haruslah mempunyai rasa yang renyah. Tergolong mudah juga dalam membuat pastel kering ini, dan tidak memerlukan terlalu banyak peralatan seperti halnya saat membuat kue.

Pastel ini juga tergolong dalam kue kering yang biasanya disajikan saat hari saya idul fitri atau lebaran, karena mempunyai rasa yang enak dan dapat dinikmati semua kalangan dan tanpa pantangan. Mungkin bagi anda yang telah terbiasa membuat kue kering dancemilan kecil tidak akankesulitan dalam membuat pastel kering ini. Namun apabila anda baru pertama kali membuatnya dan ingin mengetahui bahan apa saja yang digunakan danbagaimana cara membuat pastel kering isi abon sapi ini renyah, maka anda bisa mengikuti beberapa bahan dan resep cara membuatnya berikut di bawah ini.

Resep Pastel Kering Isi Abon Sapi Renyah
gambar pastel kering isi abon

Dalam pembuatannya harus dengan takaran yang pas, agar pastel kering yang dibuat nantinya mempunyai rasa yang enak dengan takaran isi abon yang lembut di lidah.

Bahan resep pastel kering isi abon :
  • 500 gr tepung terigu protein sedang
  • ½ sdt garam halus
  • ½ sdt soda kue
  • 5 sdm air , secukupnya
  • 200 gr margarin
  • 4 butir telur ayam
  • Minyak untuk menggoreng
Bahan isi kue pastel kering :
  • 150 gr abon ayam / abon sapi
Resep cara membuat pastel kering isi abon sapi:
  1. Campur tepung terigu, garam dan soda kue, lalu aduk rata. 
  2. Kemudian tambahkan air dan margarin, aduk sampai tepung berbutir-butir.
  3. Tambahkan telur secara satu persatu sambil diuleni dengan tangan hingga menjadi adonan yang kalis.
  4. Giling adonan hingga menjadi setebal 1 mm. 
  5. Lalu cetak dengan cetakan bundar kecil.
  6. Letakan atau isikan ½ sdt abon ayam atau abon sapi ke tengah adonan. 
  7. Kemudian lipat hingga menjadi bentuk setengah lingkaran. 
  8. Lalu satukan bagian tepinya dengan cara di pilin atau di wiru atau dengan cara ditekan-tekan menggunakan garpu. 
  9. Lakukan step seperti ini hingga adonan habis.
  10. Panaskan minyak hingga benar benar panas, lalu goreng pastel hingga matang dan berwarna keemasan atau kuning kecokelatan, dengan menggunakan api sedang.
  11. Angkat, tiriskan. Setelah kue pastel abon dingin masukkan ke dalam stoples kedap udara.
Untuk ± 800 gr Kue pastel isi abon

Tips membuat kue pastel isi abon :
  1. Tambahkan air secukupnya jika adonan masih terlalu kering dan adonan susah digiling.
  2. Jangan menguleni adonan terlalu lama karena akan membuat lemak mencair dan menyebabkan kulit pastel menjadi kurang renyah.
  3. Selain menggunakan abon ayam dan abon sapi, isi pastel juga bisa diganti dengan menggunakan abon ebi.

Resep Cara Memasak Udang Lobster Kecil Air Tawar

Udang lobster adalah salah satu sajian masakan air tawar yang cukup mengigit lidah karena lembutnya daging udang tersebut. Pada dasarnya sendiri masakan udang lobster cukup mudah, hanya perlu tehnik saja dalam membersihkan udang lobster tersebut. udang lobster sendiri sebenarnya bisa dibuat menjadi beberapa resep masakan, diantaranya resep udang lobster saus tiram, resep udang lobster goreng, resep udang lobster saus mentega, dan resep udang lobster bakar. Semua jenis masakan udang lobster tersebut cukup mudah dibuat dan tidak memerlukan bahan bumbu yang khusus. Dan untuk menggorengudang lobster berikut di sini anda dapat melihat beberapa tips yang digunakan agar lobster yang digoreng dapat mempunyai rasa yang enak dan matang di dalamnya.Tips menggoreng lobster dengan benar, cara sederhana untuk menjadikan udang lobster bisa disantap salah satu caranya adalah dengan mematangkan daging lobster dengan cara digoreng.

Berbagai macam menu pilihan dapat anda pilih setelah menggoreng daging lobster tersebut. Sebab lobster yang digoreng, baik secara utuh maupun dibalut menggunakan tepung bisa kemudian disiram dengan bumbu siram resep apapun yang bervariasi. Dan tentunya sensasi kelezatan tersendiri saat menyantap daging lobster yang dogoreng dengan empuk dan lembut sangat terasa di mulut. Dan tentunya dalam menggoreng udang lobster anda harus mengetahui tehniknya, bagaimanakah cara menggoreng lobster yang benar? Berikut adalah ulasannya.

Cara Memasak Udang Lobster Kecil Air Tawar
gambar udang lobster air tawar

Agar bumbu dapat merasuk kedalam,maka sebaiknya jika digoreng utuh lobster direndam terlebih dahulu ke dalam bumbu hingga meresap, sehingga ketika digoreng bumbu dapat merasuk ke dagingnya. Jika anda ingin lobster dibalut dengan adonan tepung, maka sebaiknya memilih tepung berbumbu instan , atau mencampur tepung beras dan terigu kemudian ditambahkan garam dan merica sebagai penyedap. Hal yang paling penting adalah pergunakan minyak yang banyak, hal in bertujuan agar seluruh bagian lobster dapat terendam minyak dan dapat matang secara merata. Agar kematangan sempurna, maka selalu gunakan api yang kecil. Sebab jika api terlalu besar, yang terjadi justru bisa membuat lobster garing di luar dan mentah di dalamnya.


Bahan memasak udang lobster:
  • Satu ekor lobster
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • ½ buah bawang bombay, cincang
  • 10 buah cabe rawit, iris
  • ½ sdt merica halus
  • ¼ sdt garam
  • 1 sdm mentega
  • 1 sdm tepung beras 
Cara membersihkan udang lobster:
  • Letakkan lobster pada wadah berisi air dan es batu, seperti cara membersihkan cumi.
  • Lalu, ambillah sikat berbulu lembut untuk menggosok kotoran pada kulit lobster. 
  • Bersihkan secara benar, bisa terlihat dari warna aslinya yang cerah. 
  • Meskipun tidak bisa dimakan, kulit lobster menjadi penahan daging yang akan di konsumsi, ini tentu akan berpengaruh pada rasanya.
  • Kemudian, ambil lap untuk menghilangkan sisa air pada tubuh lobster.
  • Letakkan lobster pada talenan dengan posisi bagian bawah menghadap atas untuk menghindari serangan lobster yang masih hidup. 
  • Perlu diketahui, batas ketahanan lobster setelah dimatikan untuk kemudian dimasak sebaiknya tidak lebih dari lima menit.
  • Lalu ambil pisau dan masukkan bagian ujungnya ke dalam sendi antara bagian kepala dan tubuh. Ini dimaksudkan untuk memotong saraf utama dan secara tidak langsung lobster akan mati dengan sendirinya.
  • Setelah itu, lakukan pemutaran searah jarum jam tetapi jangan memilih arah yang berlawanan agar daging lobster tetap utuh, bagian ekor lobster pun tidak akan terbuka.
  • Kemudian potong bagian ekor agar bisa membuka secara keseluruhan bagian daging lobster, potong bagian kaki dan tangan lobster dengan pisau.
  • Untuk bagian sisa yang belum terpotong, gunakan gunting agar mendapatkan bagian daging yang utuh. 
  • Jika tidak bisa, anda bisa langsung meminta kepada pelayan tempat dimana anda membeli lobster, tapi segera bawa pulang lalu diolah.
Resep cara membuat udang lobster kecil :
  1. Cuci lobster, belah punggungnya, bersihkan.
  2. Goreng lobster dengan minyak banyak dan api sedang, hingga matang. Angkat, tiriskan, dan olesi dengan mentega. Sisihkan.
  3. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabe rawit sampai harum, layu, dan kering.
  4. Taburi dengan tepung beras, aduk rata, dan masak hingga bawang garing, lalu tuang di atas lobster.
  5. Taburkan garam dan merica halus di atasnya. 
  6. Sajikan.
Ada baiknya, saat mengoreng lobster sebaiknya dalam waktu yang sebentar saja. Terlebih lagi dengan lobster air tawar. Sebab makanan yang mengandung protein tinggi, jauh akan lebih sehat dan bermanfaat apabila dimasak sebentar saja. Agar nutrisi yang berada di dalamnya dapat terjaga dan bertujuan agar mencegah daging lobster menjadi a lot. Dan pastikan menggoreng dengan suhu minyak yang pas, 

    Resep Pancake Pisang Coklat Sederhana Enak

    Di dalam resep kue kali ini, spesial resep pancake pisang coklat enak dapat anda ketahui bagaimana cara membuatnya di sini. Hidangan cemilan...